Serunya Debat Antarkelas pada Clasmeeting Ramadhan Kali Ini.

Lumajang (4 Juni 2018), Bulan Ramadhan tahun ini tidak membatasi sejumlah kegiatan yang dilaksanakan di SMK Negeri 2 Lumajang. Sambil menunggu masa untuk pengambilan rapor, anak OSIS atau yang dikenal OSkenda mengadakan sejumlah lomba-lomba dalam rangkaian Classmeeting.

Pembukaan classmeeting dilaksanakan pada Senin, 4 Juni 2018 dengan apel pagi bersama siswa dan Guru. Classmeeting dibuka oleh Plt.Kepalan SMK Negeri 2 Lumajang yaitu ibu Hj. Sri Hartatik, M.Pd. Dalam sambutannya bu Sri berpesan agar siswa sportif dalam melaksanakan lomba-lomba di classmeeting.

Untuk hari pertama yang dilombakan adalah Debat antarkelas. Mosi yang diangkat adalah tema-tema kekiniian seperti pro kontra hukum kebiri, pro kontra film Indonesia yang berkualitas. Tim Afirmasi dan Tim oposisi saling berlomba mempertahankan argumen masing-masing dibuktikan dengan fakta-fakta yang ada.

Dari hasil lomba debat diperoleh pemenang yaitu :

Juara pertama yaitu kelas X Kecantikan 2

Juara kedua yaitu kelas X Boga 3

Juara ketiga yaitun kelas X Kecantikan 1.

Masih ada Lomba-lomba lain yang akan dilaksanakan hari berikutnya. Tetap semangat beraktivitas meskipun bulan puasa. (red)

Kontributor : Pak Indra